Judul buku : Ijo Anget Anget
Penulis : KomunitadS Blogger Angingmammiri
Penerbit : Gradien Mediatama
Tahun terbit : 2008, cetakan pertama
Panjang : 19cm
Lebar : 12,3cm
Tebal : 144 halaman
Buku Ijo Anget Anget karya Komunitas
Blogger Angingmammiri ini merupakan salah satu buku yang ditulis bersama-sama
oleh suatu komunitas . Buku yang berisi kumpulan dari pilihan terbaik lomba
pengalaman gokil dikemas dengan sampul buku yang
menggambarkan salah satu pengalaman lucu dalam cerita buku tersebut. Warna
dominan dark sampul buku ini hijau dan kuning keeputihan. Terdapat gambar
perempuan yang sedang menginjak kotoran kerbau berwarna hijau, dan seekor kerbau
berwarna coklat yang sedang tertawa. Warna tulisan dari buku ini berwarna hijau.
Pada bagian pojok kanan bawah terdapat logo dari Kelompok Blogger Angingmammiri
dan pada bagian pojok kanan atas terdapat logo dari penerbit. Buku ini
menampung 15 tulisan yang ditulis berdasarkan pengalaman penulis. Namun kali
ini, saya akan membahas salah satu tulisan dari buku ini yang berjudul Ijo
Anget Anget
Beberapa waktu terakhir, aku sering bnaget
ngeliat acara televisi yang berbau petualangan dan menjelajahi seluruh isi
Indonesia. Sempat berpikir bahwa pekerjaan mereka, yaitu para host dan crew
sangat enak sekali karena sama halnya seperti hobi yang dibayar. Selama
menonton acara itu aku sembari berandai andai jikalau aku juga bida seperti
mereka, tapi apalah dayaku, itu hanya angan angan yang sulit dicapai.
Tapi, tak lekang oleh waktu tiba tiba kepala bagian di kantor aku bekerja
memberiku kabar kalau aku harus pergi ke salah satu daerah di Sulawesi. Aku
ditugaskan disana untuk mencari tau bagaimana kehidupan masyarskat disana.
Kaget dong sayaaaaa, rasanya seperti mimpi didalam mimpi. Senaangnya bukan
main, akhirnya yang saya inginkan selama ini dapat terrealisasikan. Yaaaps,
hobi yang dibayar!
Sesudahnya sampai di salah satu daerah di Sulawesi, aku dan rekan rekan
team bergegas mencari penginapan. Kami berada di kota Malino, Kota yang
memilikj suasana sejuk dan asri jauh dari polusi. Jalan jalanan dan kehidupan
yang masih tradisional sangat terlihat sekali di kota ini. Setelah mencari
penginapan, kami bergegas untuk menjalankan tugas. Selama perjalanan,
pemandangan yang disuguhkan sangat cantik dan bersih.
Perjalanan terus djlakukan sesuai prosedur
pekerjaan. Namun diteengah perjalanan, tiba tiba saya menginjak sesuatu yang
lembek dan banyak. Dan ternyataaaaaaa
bener ijo anget anget tai keboooooo…
Karena terlalu bersemangat berjalan
menyusuri desa desa dengan suasana yang sejuk, langkah kakiku ternyata
menyalahi aturan sehingga menginjak hal yang tidak-tidak.
Kelebihan :
·
Bahasa dari buku ini mudah
dipahami oleh anak muda
·
Ringan dalam pembahasannya
·
Dalam satu buku terdapat 15
tulisan yang berbeda-beda sehingga tidak membuat jenuh para pembacanya
·
Beberapa tulisan menginspirasi
pembaca
Kekurangan :
·
Gambar-gambar yang tertera
tidak berwarna
·
Beberapa cetita bertele-tele
Kesimpulan :
Buku kumpulan pengalanan teman teman dari komunitas
blogger Angibgmammiri membawa inspirasi.
Bermimpi untuk mendapatkan sesuatu memang tidak ada yang melanggar.
Melihat keatas agar selalu optimis dalam menggapai mimpimu. Tetapi, lihatlah
kebawah siapa tau nginjek ijo anget anget juga hahaha. Dainty Dheanara,
Mahasiswa Ilmu Komunikasi UNY
0 comments:
Post a Comment