Shazam : Kekuatan Keluarga dan Super Hero




Disutradarai :  David F. Sandberg

Diproduksi    : Peter Safran

Skenario        : Henry Gayden

Cerita             : Henry Gayden, Darren Lemke

Berdasarkan : DC Comics

Dibintangi     : Zachary Levi, Mark Strong, Asher Angel, Jack Dylan Grazer, Djimon Hounsou

Sinematografi : Maxime Alexandre, Diedit oleh Michel Aller

Didistribusikan : Warner Bros Pictures

Tanggal rilis   : 15 Maret 2019 (Toronto)

5 April 2019 (Amerika Serikat)

Durasi             : 132 menit [2]

Negara           : Amerika Serikat

Bahasa           : Inggris

Anggaran      : $ 80-100 juta



DC comic mengeluarkan karakter super hero terbaru mereka, bernama shazam!, berlatar di kota philadelphia. Menceritakan seorang anak yang kehilangan keluarganya bernama Billy Batson (Asher Angel) yang di adopsi oleh keluarga baru yang memiliki 5 anggota keluarga.



Billy Batson merupakan remaja biasa yang tinggal dengan keluarga angkatnya, sampai pada suatu ketika billy naik kereta karena dikejar-kejar oleh 2 orang. Lalu ada hal aneh terjadi dan akhirnya kereta billy masuk kedalam kuil dan bertemu dengan The Wizard Shazam (Djimon Hounsou), yang sedang mencari orang dengan kemurnian hari



The Wizard Shazam menilai billy memenuhi syarat untuk meneruskan kekuatan yang berasal dari para dewa dengan menyebutkan nama Shazam (yang merupakan akronim dari nama dewa-dewa Solomon, Hercules, Atlas, Zeus, Achilles, dan Mercury). Akhirnya billy mendapatkan tubuh dewasa dan kekuatan supernya. Dan dimulailah petualang menjadi super hero



Plot yang sederhana tetapi mampu membawa suasana menjadi kelebihan film ini, selain itu guyonan jenaka yang dilemparkan juga akan membuat penonton terhibur dengan itu. walaupun ditengah sedikit melambat jalan ceritanya tetepi setelah itu penonton akan dibuat terkesima selanjutnya. Untuk yang tidak mengikut universe DCEU tetap bisa menikmati dan akan mendapat kejutan diakhir dari film ini (jangan keluar sampai layar benar-benar mati) 



film ini juga mengajarkan arti penting sebuah keluarga, billy sebagai karakter utama mampu melewati kesulitan dengan bantuan keluarganya. dan keluarga juga menjadi bagian penting dari kekuatan yang didapatkan olehnya

Shazam merupakan film yang tepat untuk mereka yang mengidolakan DCEU tetapi ingin plot yang berbeda dan benar-benar segar. Berbeda dengan cerita Batman atau Superman. Shazam menawarkan petualangan khas remaja yang betubuh superhero.


0 comments:

Post a Comment